RAPI Sidoarjo Dukung Operasi Nataru Semeru di Pospam dan Posyan Polresta Sidoarjo


Rapi Sidoarjo, 30 Desember 2024 – Polresta Sidoarjo melaksanakan Operasi Lilin Nataru Semeru 2024 untuk memastikan keamanan dan kenyamanan masyarakat selama perayaan Natal dan Tahun Baru (Nataru). Operasi ini dipusatkan di sejumlah Pos Pengamanan (Pospam) dan Pos Pelayanan (Posyan), termasuk di Pospam Bundaran TPI, Pospam Pasar Krian, serta Posyan Terminal Bus Purabaya, Bungurasih.

Operasi ini melibatkan berbagai unsur, termasuk partisipasi aktif dari Radio Antar Penduduk Indonesia (RAPI) Sidoarjo, yang bertugas mendukung kelancaran komunikasi dalam pelaksanaan tugas di lapangan melalui Bankom (Bantuan Komunikasi). RAPI berperan memberikan informasi yang terjadi di masyarakat ke Pospam dan Posyan terutama dalam menghadapi situasi darurat atau gangguan.

Operasi Nataru bertujuan memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat selama perayaan Natal dan Tahun Baru. Kegiatan ini membantu menciptakan keamanan dan ketertiban di tempat-tempat strategis seperti pusat perbelanjaan, tempat ibadah, dan jalur transportasi umum, sehingga potensi tindak kejahatan dapat diminimalkan. Selain itu, operasi ini memastikan kelancaran arus lalu lintas dengan mengelola titik-titik rawan kemacetan, terutama di kawasan dengan volume kendaraan yang meningkat.

Melalui pos pelayanan, masyarakat juga mendapatkan akses ke berbagai fasilitas, seperti informasi perjalanan, bantuan kesehatan, dan ruang istirahat yang memadai. Dukungan komunikasi dari RAPI meningkatkan responsivitas aparat terhadap situasi darurat, memastikan koordinasi yang lebih cepat dan efektif di lapangan. Semua ini dilakukan untuk memastikan masyarakat dapat menikmati libur Nataru dengan aman dan nyaman.


Ketua RAPI Sidoarjo, Ferry Hardijanto, menyampaikan apresiasinya atas kolaborasi ini. "RAPI Sidoarjo selalu siap mendukung tugas Polri dalam menjaga keamanan dan kenyamanan masyarakat. Melalui Bankom, kami berkomitmen mempercepat koordinasi dan memberikan bantuan komunikasi yang diperlukan, khususnya di pos-pos strategis seperti Bundaran TPI, Pasar Krian, dan Terminal Bungurasih,” ujar Ferry.

Ferry juga menambahkan bahwa kehadiran RAPI di lapangan adalah bentuk nyata pengabdian kepada masyarakat, terutama dalam menjaga kelancaran informasi selama momen-momen penting seperti Nataru.

Dengan sinergi antara Polresta Sidoarjo dan berbagai elemen masyarakat, diharapkan perayaan Natal dan Tahun Baru tahun ini dapat berjalan aman, nyaman, dan tertib. (JZ13EOA)

Foto-foto Bankom Rapi Sidoarjo Nataru 2024-2025







;

Previous Post Next Post

نموذج الاتصال