Posko Hidrometeorologi: RAPI Sidoarjo Berperan Aktif dalam Penanganan Bencana Bersama BPBD

Anggota Rapi Sidoarjo Serah terima dokumen saat pergantian shift di posko Hidrometeorologi BPBD Sidoarjo

RAPI (Radio Antar Penduduk Indonesia) Sidoarjo berpartisipasi dalam piket keposkoan Hidrometeorologi BPBD Kabupaten Sidoarjo untuk meningkatkan kesiapsiagaan relawan dalam mitigasi bencana. Kegiatan ini bertujuan untuk membantu pelaksanaan serta penanganan bencana di lapangan.

Piket RAPI Sidoarjo dilakukan dengan pengaturan jadwal yang telah ditentukan oleh pihak BPBD. Setiap hari, kegiatan dibagi menjadi tiga shift: shift pertama dari pukul 07.00 hingga 15.00 WIB, shift kedua dari pukul 15.00 hingga 23.00 WIB, dan shift ketiga dari pukul 23.00 hingga 07.00 WIB.

Dalam pelaksanaan tugas, anggota yang ditugaskan tidak diklasifikasikan dan ditetapkan secara acak, mencakup posisi driver, rescue, komunikator, dan assessment. Hal ini bertujuan agar setiap relawan dapat saling melengkapi dalam tim dan siap menangani berbagai aspek penanganan bencana.

Koordinasi antara anggota RAPI juga dilakukan dengan berbagai organisasi lainnya, seperti BAGANA (Banser Tanggap Bencana), ILS (Info Lantas Sidoarjo), dan Pramuka. Sinergi antar lembaga ini diharapkan dapat meningkatkan responsivitas dalam situasi darurat.

Kegiatan ini bertujuan agar relawan selalu sigap, tanggap, dan responsif dalam menjalankan tugas kebencanaan serta dapat mengurangi risiko bencana di area terdampak. Tugas utama petugas piket di posko Hidrometeorologi BPBD adalah berkoordinasi dengan berbagai lembaga, baik pemerintah maupun organisasi kemasyarakatan lainnya, untuk bersinergi dalam penanganan bencana yang sering terjadi di Sidoarjo, seperti puting beliung, banjir, dan kebakaran.

Di luar jam tugas, RAPI Sidoarjo juga berperan sebagai pemimpin dalam organisasi yang merangkul elemen masyarakat untuk meningkatkan kesadaran bencana serta mensosialisasikan program penanganan bencana secara cepat dan tepat.

Rudy Purwanto koordinator lapangan RAPI mengatakan, "Kegiatan keposkoan ini sangat penting untuk meningkatkan kesiapsiagaan kami dalam menghadapi bencana. Dengan adanya koordinasi yang baik antar lembaga, kita bisa lebih efektif dalam penanganan bencana dan memberikan bantuan kepada masyarakat yang terdampak".

Kami berharap semua relawan dapat terus meningkatkan keterampilan dan pengetahuan mereka agar siap menghadapi situasi darurat, tambahnya. 

Sementara itu Ketua Wilayah RAPI Sidoarjo, Fery Hardijanto menyampaikan, "Saya sangat mengapresiasi partisipasi aktif anggota RAPI Sidoarjo dalam posko Hidrometeorologi BPBD. Kegiatan ini menunjukkan komitmen kami untuk meningkatkan kesiapsiagaan dalam mitigasi bencana. Sinergi dengan berbagai organisasi lain seperti BAGANA dan Pramuka sangat penting, karena hanya dengan kerja sama kita bisa memberikan respons yang lebih cepat dan efektif kepada masyarakat yang membutuhkan.

Saya mengajak semua relawan untuk terus belajar dan berlatih, agar kita selalu siap menghadapi berbagai tantangan dalam penanganan bencana di Sidoarjo." tutupnya. (EOA)

Foto foto dokumen






1 Comments

Previous Post Next Post

نموذج الاتصال